test

Politik

Kamis, 16 Januari 2020 15:07 WIB

Mantap! Mendagri Tito Karnavian Dapat Penghargaan Tertinggi dari Pemerintah Singapura

Editor: Ferro Maulana

Mendagri Tito Karnavian dapat penghargaan ‘The Distinguished Service Order’ dari Pemerintah Singapura. (Foto: Dok Net)

PMJ - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian mendapatkan penghargaan tertinggi "The Distinguished Service Order" dari Pemerintah Singapura terhadap konribusinya dalam menjaga kerjasama antar dua negara.

Penghargaan kepada Mendagri Tito disematkan oleh Presiden Singapura YM Halimah Yakop dan dihadiri juga oleh sejumlah pejabat pemerintahan Singapura termasuk Perdana Menteri Lee Hsien Loong.

Mendagri Tito Karnavian dapat penghargaan ‘The Distinguished Service Order’ dari Pemerintah Singapura. (Foto: Dok Net)

Pemerintah Singapura menilai Tito Karnavian berjasa dalam mengembangkan kerja sama bilateral antara Singapura serta Indonesia khususnya di dalam memelihara keamanan kedua negara. Seperti pemberantasan kejahatan transnasional dan operasi kontra terorisme.

Ketika menjabat sebagai Kapolri, Tito dinilai berperan besar di dalam membawa hubungan bilateral RI-Singapura ke tingkat yang sangat erat serta kondusif. Di samping itu, di era kepemimpinan Tito Karnavian, pengembangan kapasitas kerjasama kepolisian RI dan SPF sangat baik. Khususnya dalam hal pengembangan kapasitas serta pendidikan para Perwira.

“Banyak Perwira Polisi dari Singapura mendapat pendidikan di pusat pendidikan kepolisian di Indonesia,” demikian keterangan resmi Kemendagri, Kamis (16/01/2020).

Mendagri Tito Karnavian bersama pejabat Singapura dan Indonesia. (Foto: Dok Net)

Pemerintah Singapura juga diharapkan Mendagri Tito tetap berkomitmen memelihara kerjasama yang sudah erat tersebut di masa depan. Hal tersebut diungkapkan langsung oleh PM Singapura Lee Hsien Loong ke Mendagri Tito dalam pertemuan ke dua tokoh tersebut di sela-sela acara pemberian penghargaan.

Sekedar informasi, ikut menghadiri di dalam acara pemberian penghargaan tersebut, disamping Duta Besar RI untuk Singapura I Gede Ngurah Swajaya, Plt. Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum Kemendagri Bahtiar, Kepala Biro Fasilitas Kerjasama Kemendagri, Nelson Simanjuntak serta tiga staf khusus Mendagri, yakni Kastorius Sinaga, Apep Fajar Kurniawan, dan Jonatan Tahir. (Kemendagri/ FER).

BERITA TERKAIT