test

Politik

Kamis, 25 April 2019 13:10 WIB

Sri Mulyani Ingatkan Bahayanya Ketergantungan Mengimpor Energi

Editor: Redaksi

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati (Foto Dok Net)
PMJ – Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengingatkan akan bahayanya sebuah negara bila terus menerus melakukan impor energi. Sri Mulyani menyebut ada negara yang bangkrut lantaran lebih doyan impor energy ketimbang mengembangkan energy di negaranya sendiri. Sri Mulyani menceritakan pengalamannya saat jadi ekonom. "Saya teringat kunjungan saya ke Iceland [Islandia]. Sebagai ekonom, melihat Iceland sebagai negara totally bangkrut karena impor energinya," kata Sri Mulyani di Kantor Kemenkeu, Kamis (25/4/2019). "Kalau ke sana dekat winter, semua mobil, bannya ada pakunya saking dalamnya snow [salju]. Kita bayangkan kebutuhan mereka untuk heater begitu besar dan sangat tergantung energi dari fuel," sambungnya. Sri Mulyani menjelaskan bahwa neraca pembayaran Islandia jatuh lantaran impor energi. "Jeblok karena semua impor, di dalam rangka hidup hangat saja. Karena bangkrut mereka mikir, di perut bumi Iceland itu geo thermal [panas bumi], jadi mereka convert geo thermal untuk negaranya," ujar Sri Mulyani. Dengan pengembangan geo thermal, kini Islandia tak lagi impor dan bahkan ekonominya menjadi lebih kuat. "Saya rasa Indonesia tidak perlu didrive memilih seperti itu. Kami di Kemenkeu siap kerja sama dengan Menteri energi, Menteri BUMN, Menteri Perekonomian, Menteri Maritim, PLN, untuk bisa kembangkan karunia Tuhan luar biasa bagi bumi Indonesia seperti panas bumi," pungkas Sri Mulyani. (BHR)

BERITA TERKAIT