test

News

Selasa, 5 Maret 2019 15:47 WIB

Murid SMP Meninggal Tersetrum Saat Banjir

Editor: Redaksi

Ilustrasi mayat. (Foto: doknet)
PMJ – Musim hujan yang terus terjadi di minggu ini telah menyebabkan Banjir di beberapa tempat. Bahkan banjir yang menggenang di Jalan Kebantenan, Semper Timur, Cilincing, Jakarta Utara, telah memakan korban jiwa. Diduga karena kabel listrik yang menjuntai dan terkena genangan banjir membuat seorang pelajar SMP At Taufiq bernama Refly meninggal usai tersetrum di kawasan tersebut. Kejadian itu juga membuat temannya, Heru dan gurunya, Cepy terluka dan kini keduanya tengah menjalani perawatan di RSU Cilincing, Jakarta Utara. Peristiwa itu terjadi pada Selasa (5/3/2019) sekira pukul 06.30 WIB, saat para murid dan guru tengah bersiap masuk sekolah. Cepy tersetrum saat mencoba menyelamatkan kedua muridnya tersebut. Saat kejadian berlangsung Cepy mengira keduanya terkena penyakit epilepsi. Mengetahui kejadian tersebut, Polsek Cilincing masih melakukan olah TKP serta meminta keterangan sejumlah warga. “Kami masih menyelidikinya,” terang Kapolsek Cilincing, Kompol Sarwono kepada PMJNews, Selasa (5/3/2019). (FJR/BHR)

BERITA TERKAIT