test

News

Selasa, 20 Oktober 2020 16:30 WIB

9.000 Kantor Cabang Bank Buka Penukaran Uang Rp75 Ribu

Editor: Hadi Ismanto

Bank Indonesiaa meluncurkan uang pecahan Rp 75.000 (Foto: PMJ News/Dok Net)

PMJ - Bank Indonesia (BI) mengumumkan lebih dari 9.000 kantor cabang bank di seluruh Indonesia kini melayani penukaran Uang Peringatan Kemerdekaan (UPK) dalam rangka HUT 75 Tahun RI pecahan Rp75 ribu.

Kepala Departemen Komunikasi Bank Indonesia, Onny Widjanarko menyebut penukaran melalui kantor cabang bank tersebut melalui skema kolektif yang sudah dimulai pada 1 Oktober 2020 lalu.

"Melalui skema ini, masyarakat yang ingin melakukan penukaran UPK 75 RI dapat melakukan pendaftaran melalui bank umum terdekat di wilayah masing-masing yang menjadi koordinator penukaran kolektif," jelas Onny Widjanarko dalam keterangannya, Selasa (20/10/2020).

Setelah pendaftaran, bank umum tersebut nantinya akan mengirimkan email berisi formulir permohonan dan data penukar kepada PIC penukaran kolektif UPK 75 RI di kantor perwakilan (KPw) BI sesuai wilayahnya masing-masing.

Setelah mengirimkan email, maka bank umum itu akan memperoleh bukti pemesanan penukaran. Selanjutnya, bank umum menukar uang pecahan Rp75 ribu secara kolektif dari nasabah, pada waktu dan tempat yang sesuai dengan bukti pemesanan.

Terakhir, masyarakat bisa mendatangi kembali kantor bank umum tempat mendaftar sebelumnya, untuk mengambil UPK 75 RI pada sesuai dengan jadwal yang diinfokan oleh pihak bank umum.

"Hal ini merupakan wujud komitmen BI dan dukungan perbankan untuk terus meningkatkan pelayanan dalam penukaran UPK 75 RI," ujarnya.(Hdi)

BERITA TERKAIT