test

News

Jumat, 24 Mei 2019 11:39 WIB

Pasca Kericuhan 22 Mei, Penukaran Uang di Monas Belum Dibuka

Editor: Redaksi

(foto: Twitter @bank_indonesia)
PMJ – Meski demonstrasi telah berakhir sejak kemarin, namun Bank Indonesia (BI) masih belum membuka penukaran uang pecahan yang berada di luar kantor. Akibat keputusan tersebut, masyarakat belum bisa melakukan penukaran uang, termasuk di Kawasan Monas dan kas keliling BI. “Kegiatan Kas Keliling wilayah Jabodetabek hari ini tanggal 24/05/2019 tidak beroperasional, informasi kas keliling terkini akan diinformasikan melalui Twitter BI,” tulis akun resmi Twitter BI, Jumat (24/5/2019). [caption id="attachment_26411" align="aligncenter" width="545"] (foto: Twitter @bank_indonesia)[/caption] Meski begitu, BI menegakan bahwa penukaran uang pecahan bisa dilakukan di bank bank terdekat khususnya bank yang bank-bank mitra yang menjadi bagian 2.900 titik layanan penukaran uang pecahan. Layanan penukaran uang BI di Monas dan Museum BI Kota pada Jumat (24/5/2019) untuk sementara masih dihentikan menunggu perkembangan lebih lanjut. Layanan penukaran uang tetap dapat dilakukan di kantor-kantor bank terdekat, khususnya bank-bank mitra yang menjadi bagian dari 2.900 titik layanan,” tegasnya. (BHR)

BERITA TERKAIT