test

Hukrim

Selasa, 7 April 2020 09:56 WIB

Hoax Kabar Perampokan dan Pembunuhan di Muara Karang, Ini Versi Sebenarnya

Editor: Fitriawan Ginting

Stop hoax yang resahkan masyarakat. (Foto: Ilustrasi/ PMJ News/ FIF).

PMJ- Beredar informasi di media sosial terkait adanya perampokan di Muara Karang dengan korban meninggal dunia. Polda Metro menegaskan, bahwa informasi tersebut bohong atau Hoax.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan, kejadian perampokan dan meninggalnya korban itu merupakan dua hal yang berbeda.

"Jadi korban TA itu meninggal dunia karena sakit bukan perampokan seperti yang di posting di media sosial Facebook tersebut," kata Kombes Yusri saat dikonfirmasi, Selasa (7/4/2020).

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus berikan keterangan. (Foto: PMJ News/Fjr).

Dijelaskan Yusri, kasus perampokan yang di posting oleh pelaku merupakan kejadian pelaku pencurian yang berhasil diamankan securiti pada tanggal Jumat 3 April 2020 di daerah Muara Karang. Sedangkan korban TA yang meninggal karena sakit itu berlokasi di Penjaringan Jakarta Utara pada Sabtu 4 April 2020.

"Berdasarkan informasi yang beredar di masyarakat, bahwa terdapat perampokan yang menyebabkan korban MD adalah tidak benar. Karena informasi yang beredar tersebut menggunakan sebuah foto mayat perempuan yang meninggal karena sakit dan sebuah video proses penangkapan terhadap pelaku pencurian tanpa ada korban luka," ungkap Yusri meluruskan informasi yang beredar. (Fjr/Gtg-03).

BERITA TERKAIT