test

Kesehatan

Sabtu, 28 Desember 2019 10:15 WIB

Selain Bikin Sehat, Kayu Manis Bisa Jaga Berat Badan

Editor: Ferro Maulana

Minum teh kayu manis ternyta bisa menjaga berat badan (Foto: Dok Net)

PMJ - Kayu Manis atau cinnamon memiliki aroma khas yang bisa membuat masakan kamu beraroma wangi dan menggugah selera. Tapi tau kah kamu, salah satu varian bumbu dapur ini ternyata efektif dikonsumsi bagi yang tengah menjalani program diet

Seperti dilansir laman pinkvilla, Sabtu (28/12/2019), kayu manis memiliki sejumlah kandungan yang bermafaat untuk mempertahankan berat badan agar tetap ideal. Cinnamon dinilai bisa mengurangi efek negatif dari makanan tinggi lemak pada tubuh.

Selain itu, kayu manis juga memiliki kandungan kadar glukosa darah, metabolisme, dan fungsi insulin yang berpengaruh terhadapa penurunan berat badan. Itu sebabnya cinnamon dianjurkan untuk ditambahkan ke dalam menu diet.

Namun penting untuk diketahui, kayu manis bukan termasuk obat penurunan berat badan dalam jangka panjang. Cinnamon harus ditambahkan ke dalam menu diet. Untuk mendapatkan manfaatnya, kayu manis bisa ditambahkan ke dalam teh.

Adapun cara penyajiannya dengan merebus sebatang kayu manis hingga aromanya tercium. Kemudian, tambahkan perasan lemon ke dalam secangkir teh, dan satu sendok madu. Agar rasa teh lebih nikmat bisa pula ditambahkan jahe, mint, dan kapulaga.

Selain menurunkan berat badan, kayu manis juga mengandung sejumlah manfaat bagi kesehatan sehingga sering dijadikan obat. Pasalnya, cinnamon mempunyai efek antimikroba dan antiparasit.

Adapun manfaat kayu manis bagi kesehatan, diantaranya dapat meningkatkan sistem metabolisme tubuh Anda. Bahkan, cinnamon bisa meningkatkan sirkulasi darah dan membantu tubuh untuk menghilangkan selulit.(Hdi)

BERITA TERKAIT