test

News

Selasa, 16 April 2019 21:13 WIB

H-1, Polsek Setu Pastikan Kesiapan Logistik Pemilu

Editor: Redaksi

Polsek Setu melakukan pengecekan pengamanan losgistik Pemilu 2019 di Kantor Desa Ragemanunggal. (foto: PMJ)
PMJ – Polres Metro Bekasi Sektor Setu melakukan pengecekan pengamanan losgistik Pemilu 2019 di Kantor Desa Ragemanunggal, Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi, pada Selasa (16/4/2019). Pengecekan dilakukan untuk memastikan kelancaran Pemilu 2019 yang akan diselenggarakan pada Rabu 17 April 2019, besok. “Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan kesiapan pemilihan besok,” terang Bhabinkamtibmas Desa Ragemanunggal Polsek Setu Bripka H Hadi kepada pmjnews.com, Selasa (16/4/2019). [caption id="attachment_21842" align="aligncenter" width="656"] Polsek Setu melakukan pengecekan pengamanan losgistik Pemilu 2019 di Kantor Desa Ragemanunggal. (foto: PMJ)[/caption] Dalam kegaitan pengecekan tersebut, Bripka H Hadi ditemani Bripka Mahendra, Bhabinsa Serma Basri dan Sertu Toni. “Kotak suara dan perlengkapan Pemilu lainya tengah persiapan untuk didistribusikan ke Lokasi TPS dari 1 sampai dengan 17 oleh PPS Desa Ragemanunggal,”ujar Bripka H Hadi. Bripka H Hadi menjelaskan bahwa hingga saat ini tidak ada kendala dalam pendistribusian logistic Pemilu. “Situasi aman dan kondusif, semoga Pemilu yang dilangsungkan besok bisa berjalan lancar,” pungkasa Bripka H Hadi. (BHR)

BERITA TERKAIT