test

News

Kamis, 23 Juli 2020 17:32 WIB

Sosialisasikan Kebiasaan Baru, Anies Minta Warga Tidak Salaman dan Pelukan

Editor: Hadi Ismanto

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. (Foto: Dok Net)

PMJ - Pemprov DKI Jakarta akan mulai menyosialisasikan sejumlah kebiasaan baru di tengah pandemi Covid-19. Hal ini untuk mencegah penyebaran virus corona.

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menyebut kebiasaan yang sudah menjadi tradisi orang Indonesia sejak lama terpaksa harus ditinggalkan. Seperti bersalaman atau berpelukan, tidak lagi diperkenankan dalam kebiasaan baru.

"Kebiasaan hidup baru di tengah pandemi Covid-19 ini memang mula-mulanya terasa janggal dan aneh," ujar Anies di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis (23/07/2020).

"Banyak orang merasa seperti ada yang kurang dari sebuah pertemuan. Ingin pelukan, ingin salaman, itu semua ditahan. Mau berbicara (juga) harus pakai masker," sambungnya.

Menurut Anies, kebiasaan baru bisa diterapkan jika protokol kesehatan pada masa PSBB transisi dilaksanakan dengan disiplin. Ia mengaku pihaknya tengah menyiapkan sistem untuk pengawasan dan penjagaan kebiasaan baru.

Mantan Menteri Pendidikan itu pun mengajak seluruh masyarakat Ibu Kota untuk tetap menggunakan masker saat berkegiatan di luar rumah. Alat penutup hidung dan mulut ini di yakininya mumpuni dalam mencegah penularan wabah mematikan itu.

BERITA TERKAIT