test

News

Rabu, 4 November 2020 20:21 WIB

Hari Ini, Jamaah Indonesia Mulai Laksanakan Ibadah Umrah

Editor: Hadi Ismanto

Pelaksanaan ibadah umrah. (Foto: PMJ News/Dok Net)

PMJ - Pelaksana tugas Direktur Jenderal Penyelenggara Haji dan Umrah Kementerian Agama, Oman Fathurahman menyebut para jamaah asal Indonesia mulai melaksanakan ibadah umrah, pada Rabu (4/11/2020).

"Pelaksanaan umrah akan dimulai pukul 16.00 Waktu Arab Saudi," ujar Oman Fathurahman dalam keterangannya.

Lebih lanjut Oman menjelaskan, setidaknya ada 224 jamaah yang mulai umrah hari ini. Mereka tiba di Arab Saudi pada 1 November dan terlebih dulu menjalani proses karantina selama tiga hari sesuai peraturan pemerintah Arab Saudi.

Sementara itu, Konsul Haji KJRI Jeddah Endang Jumali mengatakan jamaah Indonesia akan mengambil miqat umrah dari Tan'im. Mereka akan dibawa dengan 13 bus berkapasitas maksimal 19 orang.

"Dari Tan’im, jamaah akan diantar dengan bus menuju Masjidil Haram untuk beribadah umrah," kata Endang.(Hdi)

BERITA TERKAIT