test

Politik

Rabu, 19 Juli 2023 16:38 WIB

Ini Catatan DPRD DKI Terhadap Masalah Penyelenggaraan Pemilu 2024

Editor: Ferro Maulana

Ilustrasi pemungutan suara Pemilu 2024. (Foto: PMJ News/Hadi)

PMJ NEWS -  Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI memberikan catatan terhadap penyelenggaraan Pemilu 2024.

Antara lain, sarana dan prasarana untuk menunjang kegiatan tersebut.

Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Rany Mauliani menuturkan, sarana yang paling penting untuk segera dipastikan kesiapan dan kelayakan yaitu tempat atau lokasi untuk penyimpanan kotak suara.

“Terutama untuk yang masalah kotak suara dan lain-lain itu sangat krusial, sangat penting bagi semua,” terangnya dalam siaran pers resmi saat audiensi bersama KPU DKI di gedung DPRD DKI, Rabu (19/7/2023).

“Mungkin nanti boleh diinformasikan GOR yang mau digunakan tuh mana saja,” tambahnya.

Sedangkan, Wakil Ketua Komisi A Inggard Joshua juga menyatakan kesiapannya untuk berkoordinasi dengan sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) berkenaan dengan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Provinsi DKI Jakarta untuk sosialisasi dan Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik (Kominfotik) untuk penyediaan jaringan internet.

Kemudian, DPRD DKI juga akan berkoordinasi dengan para Wali Kota untuk menyiapkan tempat penyimpanan kotak suara demi menunjang kinerja KPU DKI Jakarta.

“Terkait juga dengan sarana prasarana Insha Allah kami sudah bahas pada tahap yang lalu dan kami akan mengawal terus khususnya kita kan KPU di bawah Kesbangpol, ya kami pasti memanggil kesbangpol,” jelasnya.

“Jadi kita pastikan kita dukung dengan baik semuanya,” pungkansya.

BERITA TERKAIT