test

Olahraga

Kamis, 28 Oktober 2021 07:33 WIB

Drama Adu Penalti, Manchester City Harus Takluk dari West Ham

Editor: Ferro Maulana

Selebrasi pemain West Ham usai mampu menaklukkan City. (Foto: Dok Net/ Istmewa)

PMJ NEWS -  Skuad Manchester City yang berstatus juara bertahan melawan West Ham United di London Olympic Stadium, Kamis (28/10) dinihari WIB. 

Dengan menurunkan mayoritas pemain lapis kedua, City seharusnya masih tetap mampu tampil dominan, walaupun sedikit kesulitan menciptakan peluang.

Selain itu, tuan rumah juga kerepotan meladeni permainan pressing tinggi Manchester City. 

Alhasil, hingga 90 menit waktu habis, skor imbang tanpa gol tetap bertahan dan pemenang harus ditentukan melalui babak adu penalti.

Pada babak penentuan ini, City akhirnya takluk dengan skor 3-5 setelah penendang pertama Phil Jones tendangannya melebar. 

West Ham pun berpesta merayakan kelolosannya sementara Man City harus gigit jari.

Alasannya, sejak kali pertama ditangani Pep Guardiola pada musim 2016/2017, Man City selalu mampu minimal lolos ke babak semifinal, bahkan empat diantaranya berujung gelar juara, yakni pada 2018. 2019, 2020, dan 2021.

Ada pun satu-satunya kegagalan yaitu saat City-nya Guardiola kalah dari Manchester United pada semifinal Piala Liga Inggris 2017 atau hampir lima tahun lalu.

Bila dihitung, maka City sebenarnya sudah tidak pernah merasakan kalah di Carabou Cup selama 1.827 hari.

“Secara keseluruhan, itu merupaka rentetan hasil yang luar biasa dan kami sudah melakukan sesuatu yang luar biasa tahun lalu," ungkap Guardiola melansir laman BBC Sport.

"Hari ini kami bermain baik, membuat banyak peluang tapi tidak bisa memaksimalkannya,” katanya lagi. 

“Tentu saja saya selalu berpikir rentetan ini akan berakhir, tidak ada yang abadi," ucapnya. 

"Kami berusaha keras untuk memenangi turnamen ini, empat tahun beruntun itu fantastis. Tapi kami akan mencobanya lagi tahun depan,” tutupnya. 

BERITA TERKAIT