logo-pmjnews.com

Hukrim

Sabtu, 10 Juli 2021 17:45 WIB

Polisi Usut Identitas Kurir Sabu Melalui Sopir Nia Ramadhani

Editor: Hadi Ismanto

Penulis: Yeni Lestari

Barang bukti narkoba jenis sabu yang diamankan kepolisian. (Foto: PMJ News/Ilustrasi/Dok PMJ News).
Barang bukti narkoba jenis sabu yang diamankan kepolisian. (Foto: PMJ News/Ilustrasi/Dok PMJ News).

PMJ NEWS - Polres Metro Jakarta Pusat terus mengusut identitas kurir atau penjual narkoba jenis sabu kepada Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie. Diketahui, pasangan selebritis ini mendapatkan barang haram itu dari sopirnya berinisial ZN.

"Mengenai siapa kurirnya melalui keterangan sopirnya, ini masih belum. Karena menurut kami masih belum pas, jadi masih didalami lagi," ujar Kasat Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Pusat, Kompol Indrawienny Panji Yoga, Sabtu (10/7/2021).

Berdasarkan pengakuan kepada penyidik, kata Panji, tersangka ZN mengaku belum pernah bertemu dengan penjual sabu tersebut.

Kasat Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Pusat, Kompol Indrawienny Panji Yoga. (Foto: PMJ News/Dok Net).
Kasat Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Pusat, Kompol Indrawienny Panji Yoga. (Foto: PMJ News/Dok Net).

"(Keterangan) dari sopirnya tidak berubah-ubah, tapi karena yang bersangkutan belum pernah bertemu dengan penjualnya ini masih kita dalami lebih lanjut," tuturnya.

Di sisi lain, Kuasa Hukum Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie, Wa Ode Nur Zainab menjelaskan pihaknya telah mengajukan permohonan rehabilitasi untuk keduanya, lantaran baik Nia maupun Ardi merupakan korban.

"InsyaAllah kami sudah mempersiapkan dengan baik untuk pengajuan permohonan rehabilitasi. Mudah-mudahan dalam waktu dekat, asesmen dapat dilakukan oleh aparat kepolisian," tandas Wa Ode, Jumat (9/7/2021) kemarin.

Sebagai informasi, Nia dan Ardi beserta sang sopir yang berinisial ZN ditetapkan sebagai tersangka atas kasus penyalahgunaan narkotika. Dalam hal ini , pihak kepolisian menyita sejumlah barang bukti mulai dari sabu seberat 0,78 gram dan alat hisap atau bong.

BERITA TERKAIT