test

Olahraga

Jumat, 15 November 2019 15:30 WIB

Pebalap Jorge Lorenzo Umumkan Akan Pensiun Usai Musim 2019

Editor: Ferro Maulana

Pebalap Jorge Lorenzo. (Foto: Dok Net)

PMJ – Jorge Lorenzo dari tim Repsol Honda mengumumkan dirinya akan pensiun dari MotoGP akhir musim ini. Pebalap spanyol ini mengungkapkan bahwa dirinya akan berhenti dari segala dunia balapan setelah musim 2019 ini berakhir.

Dilansir Reuters, Kamis (14/11/2019), Lorenzo mengumumkan keputusannya untuk pensiun setelah balapan di Valencia yang akan digelar Minggu (17/11/2019) nanti.

Dia menceritakan, bahwa kesulitannya di musim ini adalah alasan utamanya yang membuat dirinya memutuskan untuk pensiun dari dunia MotoGP.

"Saya suka olahraga ini, tetapi di atas semua itu saya suka menang. (Namun) Saya telah mengecewakan diri saya dan telah mengecewakan Honda, tetapi saya pikir ini adalah keputusan terbaik untuk saya dan tim,” kata Lorenzo di sebuah konferensi pers yang juga dihadiri oleh CEO seri Carmelo Ezpeleta.

Sekedar informasi, Lorenzo di klasemen MotoGP 2019 ini hanya dapat mengumpulkan 25 poin setelah menyelesaikan balapannya di Sirkuit Sepang, Malaysia yang menjadi balapan kedua terakhir dari musim ini.

“Saya beruntung memiliki karier yang pernah saya miliki. Saya sudah bertarung dengan banyak pembalap yang belum mampu bertarung untuk memenangkan kejuaraan dunia seperti saya. Saya akan selalu merasa sangat beruntung memiliki kesempatan itu," jelas pria kelahiran Spanyol tersebut.

Diketahui, dirinya pun telah berganti tim sejak tahun 2017 ketika dirinya berpindah dari Yamaha ke Ducati, dan berpindah pada tahun 2018 ke Repsol Honda.

Memiliki karier yang panjang, dia memiliki lihat titel juara dunia, dengan rincian dua titel di kelas 250CC dan 3 titel di MotoGP sejak GP pertamanya di Qatar 2008. (DEW/ FER)

BERITA TERKAIT