test

Regional

Senin, 12 April 2021 15:36 WIB

Siap-siap Putar Balik, Polda Bali Sekat Lima Titik Jalur Mudik

Editor: Ferro Maulana

Polisi memeriksa sekaligus menyekat kendaraan yang ingin masuk ke Bali. (Foto: Dok Net)

PMJ NEWS -  Anggota Polda Bali menyekat lima titik yang menjadi jalur mudik ke Bali. Penyekatan tersebut dilakukan di jalur dari Jawa dan Nusa Tenggara Barat (NTB).

"Nanti akan ada penyekatan yang tersebar di lima titik dari Jawa maupun NTB," terang Dirlantas Polda Bali, Kombes Indra di Denpasar, hari ini Senin (12/4/2021).

Masih dari keterangan Indra, adapun lima titik itu antara lain, Simpang Tiga Umanyar di Denpasar; Simpang Tiga Megati di Tabanan; Simpang Empat Masceti di Gianyar; Pelabuhan Padangbai di Karangasem; dan Pelabuhan Gilimanuk di Jembrana.

"Kami mengimbau agar masyarakat tidak mudik dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19 dan untuk kepentingan bersama," tegasnya.

Tak hanya warga Bali yang bakal mudik ke Jawa maupun NTB, penyekatan juga untuk pemudik yang akan pulang ke Bali. Polisi pun tak segan untuk memulangkan pemudik di pelabuhan.

"Di pelabuhan-pelabuhan kalau orang mau masuk saat musim mudik, ya kita minta putar arah. Alasannya, kita sudah ingatkan dari sekarang dan melakukan operasi keselamatan," pungkasnya.

BERITA TERKAIT