logo-pmjnews.com

News

Rabu, 7 April 2021 13:15 WIB

Dukung Larangan Mudik, Polda Banten Bangun Pos Check Point Menuju Merak

Editor: Hadi Ismanto

Penulis: Yeni Lestari

Personil gabungan tahun lalu lakukan penyekatan jalur mudik. (Foto: PMJ News).
Personil gabungan tahun lalu lakukan penyekatan jalur mudik. (Foto: PMJ News).

PMJ NEWS - Polda Banten akan membangun sejumlah pos penyekatan serta pemeriksaan secara berlapis menuju Merak untuk mengantisipasi pergerakan pemudik saat libur Lebaran 2021. Hal ini demi mendukung kebijakan larangan mudik yang telah ditetapkan pemerintah.

Dirlantas Polda Banten, Kombes Pol Rudy Purnomo mengatakan pos penyekatan tersebut akan dibangun di sejumlah ruas jalan. Mulai dari jalur arteri hingga jalur tol Tangerang-Merak.

"Rencananya untuk pengamanan Lebaran 2021 terkait adanya larangan mudik, kami akan membangun pos check point di beberapa titik mudik," ungkap Kombes Rudy Purnomo, Rabu (7/4/2021).

Rudy menjelaskan, nantinya pos penyekatan ini akan disiagakan personel untuk memutarbalikkan kendaraan yang masih nekat mudik melalui jalur tersebut. Dia berharap dengan adanya penyekatan, tidak ada lagi masyarakat melakukan aktivitas mudik.

"Rencananya ya, kita melakukan penyekatan dan pengalihan arus ini agar tidak ada lagi yang nekat untuk mudik," sambungnya.

Kendati ada penyekatan, Rudy menegaskan operasional Pelabuhan Merak akan tetap berjalan seperti biasa. Namun, hanya bisa melayani pelayaran untuk barang dan jasa. Sementara, untuk pelayaran penumpang akan ditiadakan dari 6-17 Mei 2021.

BERITA TERKAIT