logo-pmjnews.com

News

Kamis, 1 April 2021 12:21 WIB

BPS: Inflasi Bulan Maret 2021 Tercatat 1,37 Persen

Editor: Ferro Maulana

Gedung BPS
Gedung BPS

PMJ NEWS -  Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan bahwa Indeks Harga Konsumen (IHK) pada Maret 2021 mengalami inflasi sebesar 0,08 persen ketimbang dengan bulan sebelumnya.

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa Setianto menerangkan secara tahunan, inflasi bulan Maret 2021 tercatat sebesar 1,37 persen.

“Kalau kita lihat menurut pengeluaran, inflasi diakibatkan oleh makanan, minuman, dan tembakau masih memberikan andil inflasi cukup besar,” ujarnya dalam siaran pers secara virtual, di Jakarta, Kamis (1/4/2021).

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa Setianto. (Foto: Dok Net)
Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa Setianto. (Foto: Dok Net)

Masih dari penjelasan Setianto, dari 90 kota IHK, sebanyak 58 kota mengalami inflasi dan 31 kota mengalami deflasi.

Adapun inflasi tertinggi terjadi di Jayapura sebesar 1,07 persen dan inflasi terendah terjadi di Tangerang dan Banjarmasin, masing-masingnya sebesar 0,01 persen.

Sementara itu, deflasi tertinggi terjadi di Baubau sebesar -0,99 persen dan deflasi terendah terjadi di Palopo sebesar -0,01 persen.

Kemudian, inflasi pada Maret 2021 ini tercatat lebih rendah dari tingkat inflasi pada Februari 2021 baik secara bulanan maupun tahunan, yang saat itu inflasi tercatat sebesar 0,10 persen (1,38 persen).

BERITA TERKAIT