Minggu, 21 Februari 2021 13:00 WIB
Minggu Siang, Banjir Masih Genangi Kawasan Kemang dan Cipinang Melayu
Editor: Hadi Ismanto
Penulis: Yeni Lestari
PMJ NEWS - Banjir akibat curah hujan yang tinggi Jakarta mulai berangsur surut. Namun, sejumlah titik di Jakarta Selatan seperti Pasar Buncit dan daerah Kemang Utara ketinggian air masih cukup tinggi.
Adapun ketinggian air di area belakang Pasar Buncit tersebut masih tergolong tinggi mencapai sepinggang orang dewasa.
"Keadaan belakang Pasar Buncit, Kemang Utara, mati lampu sudah 15 jam, udah enggak hujan tapi banjir belum surut," tulis salah satu warga melalui akun Twitter-nya, Minggu (21/2/2021).
Berbeda dengan area belakang, untuk akses bagian depan Jalan Kemang VIIII, Pasar Buncit genangan air tidak cukup tinggi dan sudah bisa dilalui oleh kendaraan bermotor.
Selain wilayah Jakarta Selatan, berdasarkan pantauan pada pukul 11.05 WIB, banjir masih terjadi di Kelurahan Cipinang Melayu, Makasar, Jakarta Timur. Ketinggian air sekitar 30-60 cm.
Warga yang sudah tidak lagi teredam mulai membersihkan rumah dari lumpur sisa genangan air. Kendati begitu, mereka masih tetap waspada apabila terjadi banjir susulan.