logo-pmjnews.com

News

Kamis, 18 Februari 2021 15:55 WIB

Lantik Empat Pejabat Gubernur, Mendagri: Harus Jadi Jembatan Pusat-Daerah

Editor: Hadi Ismanto

Mendagri Tito Karnavian melantik empat pejabat Kementerian Dalam Negeri sebagai Pejabat Gubernur. (Foto: PMJ News/Dok Kemendagri).
Mendagri Tito Karnavian melantik empat pejabat Kementerian Dalam Negeri sebagai Pejabat Gubernur. (Foto: PMJ News/Dok Kemendagri).

PMJ NEWS - Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tito Karnavian melantik empat pejabat Kementerian Dalam Negeri sebagai Pejabat Gubernur. Pelantikan ini berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) No. 31/P Tahun 2021 tentang Pengangkatan Penjabat Gubernur.

Empat pejabat tersebut di antaranya Staf Ahli Mendagri Bidang Ekonomi dan Pembangunan Hamdani sebagai Penjabat Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Deputi Bidang Pengelolaan Batas Wilayah Negara pada BNPP Robert Simbolon sebagai Penjabat Gubernur Bengkulu.

Kemudian Direktur Jenderal (Dirjen) Bina Pembangunan Daerah Kemendagri Hari Nur Cahya Murni sebagai Penjabat Gubernur Jambi, dan Staf Ahli Mendagri Bidang Pemerintahan Suhajar Diantoro sebagai Penjabat Gubernur Kepulauan Riau (Kepri).

Tito menyampaikan ucapan selamat kepada para pejabat. Dia menekankan sebagai birokrat para pejabat gubernur ini dapat membantu aparatur di pemerintah provinsi. Termasuk menjadi jembatan dalam mengkomunikasikan berbagai kebijakan antara pemerintah pusat dan daerah.

"Bapak-Bapak dan Ibu-Ibu adalah birokrat asli birokrat tulen, bukan pejabat politik, sehingga saya harap kesempatan untuk melaksanakan tugas menjabat di 4 provinsi ini dapat laksanakan dengan baik," ungkapTito dalam keterangannya, Kamis (18/2/2021).

Mendagri berpesan agar para pejabat gubernur dapat melakukan pengawalan terkait tahapan akhir proses demokrasi Pilkada 2020. Di antaranya proses pelantikan bagi para kepala daerah terpilih agar dapat berjalan dengan kondusif, tak membuat kerumunan, dan sesuai protokol kesehatan.

"Yang paling utama tugas rekan-rekan adalah menjaga agar bagian akhir proses demokrasi Pilkada 2020 berlangsung dengan baik," tuturnya.

Tito juga meminta semua pihak mendukung para pejabat gubernur yang dilantik agar dapat mengemban tugas dengan penuh tanggung jawab. Baik untuk melayani negara maupun masyarakat.

"Tolong hormati, tolong diterima para penjabat ini di daerah masing-masing dan silakan bekerja sama dalam rangka untuk kebaikan masyarakat di daerah provinsi masing-masing," tukasnya.

BERITA TERKAIT