logo-pmjnews.com

News

Senin, 4 Januari 2021 14:35 WIB

Kemendikbud Resmi Buka Pendaftaran SNMPTN-SBMPTN 2021

Editor: Hadi Ismanto

Pendaftaran SNMPTN-SBMPTN 2021. (Foto: PMJ News/Ilustrasi/Fif).
Pendaftaran SNMPTN-SBMPTN 2021. (Foto: PMJ News/Ilustrasi/Fif).

PMJ NEWS - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) melalui Ditjen Pendidikan Tinggi (Dikti) membuka pendaftaran SNMPTN-SBMPTN 2021. Peluncuran dilakukan secara online, Senin (4/1/2021).

"Dengan mengucap Bismillahirrohmanirrohim, maka SNMPTN dan SBMPTN tahun 2021 kita menyatakan dimulai saat ini," ujar Dirjen Pendidikan Tinggi Kemendikbud, Prof Nizam saat peluncuran secara virtual.

Nizam mengatakan, sistem SNMPTN dan UTBK-SBMPTN pada tahun 2021 diyakini lebih siap dibandingkan tahun sebelumnya. Salah satunya terkait penyesuaian regulasi akibat pandemi covid-19.

"Tahun lalu kita rencanakan sambil berjalan, tapi sekarang kita sudah lebih tahu situasi pandemi ini akan berlangsung cukup lama, sehingga kita bisa beradaptasi sejak lebih awal," tuturnya.

Nizam juga menilai pelaksanaan SNMPTN dan SBMPTN 2021 yang dilakukan Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) sudah baik. Namun juga ada beberapa hal perlu diperbaiki.

"Nah perbaikan itu bisa dilakukan mulai hari ini karena waktu masih ada dan cukup panjang," ucapnya.

"Mudah-mudahan anak- anak dapat terlayani dengan baik dan diterima sesuai dengan kompetensi mereka dan diterima di perguruan tinggi yang harapkan," imbuhnya.

BERITA TERKAIT