test

News

Rabu, 27 Maret 2019 12:05 WIB

Batal Rp 8.500/10 Km, Ini Tarif Antar Stasiun MRT

Editor: Redaksi

Penumpang MRT. (foto: PMJ/FJR)
PMJ – DPRD DKI Jakarta sempat memutuskan tarif rata-rata MRT sebesar Rp 8.500/10 km. Namun Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengusulkan sebesar Rp 10.000/10 kilometer (km) dan setelah terjadi perdebatan panjkang maka diputuskan tariff MRT sesuai usulan Pemprov DKI pada Selasa (26/3/2019) kemarin. Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta menganggap tariff yang diputuskan DPRD DKI Jakarta terlalu murah. "Karena itu harga yang ditentukan hari ini akan menentukan harga puluhan tahun ke depan," ujar Anies kepada wartawan di kantor Wali Kota Jakarta Barat, Jalan Kembangan Raya, Selasa (26/3). “Sekali ditetapkan, maka dia akan menjadi rujukan untuk waktu yang sangat panjang. Karena itu, jangan menentukan harga mikir 17 April (hari Pemilu 2019), jangan. Jangan menentukan harga mikir kepuasan hari ini,” sambungnya. Saat penumpang masuk stasiun pertama dan melakukan tap in kartu uang elektronik, maka penumpang harus membayar Rp 3.000. Kemudian ketika tiba di stasiun kedua, tarifnya bertambah Rp 1.000 sehingga total menjadi Rp 4.000, begitu seterusnya sampai stasiun terakhir di mana penumpang memutuskan turun. Bagi yang masih bingung mengenai hitung-hitungan tariff MRT antar stasiun, berikut daftar lengkap tarif MRT Jakarta antar stasiun yang akan mulai berlaku tanggal 01 April 2019. Lebak Bulus-Fatmawati Rp 4.000 Lebak Bulus-Cipete Raya Rp 5.000 Lebak Bulus-Haji Nawi Rp 6.000 Lebak Bulus-Blok A Rp 7.000 Lebak Bulus-Blok M Rp 8.000 Lebak Bulus-Sisingamangaraja Rp 9.000 Lebak Bulus-Senayan Rp 10.000 Lebak Bulus-Istora Rp 11.000 Lebak Bulus-Bendungan Hilir Rp 12.000 Lebak Bulus-Setiabudi Rp 13.000 Lebak Bulus-Dukuh Atas Rp 14.000 Lebak Bulus-Bundaran HI Rp 14.000   Fatmawati-Cipete Raya Rp 4.000 Fatmawati-Haji Nawi Rp 5.000 Fatmawati-Blok A Rp 6.000 Fatmawati-Blok M Rp 7.000 Fatmawati-Sisingamangaraja Rp 7.000 Fatmawati-Senayan Rp 9.000 Fatmawati-Istora Rp 9.000 Fatmawati-Bendungan Hilir Rp 10.000 Fatmawati-Setiabudi Rp 11.000 Fatmawati-Dukuh Atas Rp 12.000 Fatmawati-Bundaran HI Rp 13.000   Cipete Raya-Haji Nawi Rp 3.000 Cipete Raya-Blok A Rp 4.000 Cipete Raya-Blok M Rp 5.000 Cipete Raya-Sisingamangaraja Rp 6.000 Cipete Raya-Senayan Rp 7.000 Cipete Raya-Istora Rp 8.000 Cipete Raya-Bendungan Hilir Rp 9.000 Cipete Raya-Setiabudi Rp 9.000 Cipete Raya-Dukuh Atas Rp 10.000 Cipete Raya-Bundaran HI Rp 11.000   Haji Nawi-Blok A Rp 3.000 Haji Nawi-Blok M Rp 4.000 Haji Nawi-Sisingamangaraja Rp 5.000 Haji Nawi-Senayan Rp 6.000 Haji Nawi-Istora Rp 7.000 Haji Nawi-Bendungan Hilir Rp 8.000 Haji Nawi-Setiabudi Rp 8.000 Haji Nawi-Dukuh Atas Rp 9.000 Haji Nawi-Bundaran HI Rp 10.000   Blok A-Blok M Rp 3.000 Blok A-Sisingamangaraja Rp 4.000 Blok A-Senayan Rp 5.000 Blok A-Istora Rp 6.000 Blok A-Bendungan Hilir Rp 7.000 Blok A-Setiabudi Rp 7.000 Blok A-Dukuh Atas Rp 8.000 Blok A-Bundaran HI Rp 9.000   Blok M-Sisingamangaraja Rp 3.000 Blok M-Senayan Rp 4.000 Blok M-Istora Rp 5.000 Blok M-Bendungan Hilir Rp 6.000 Blok M-Setiabudi Rp 6.000 Blok M-Dukuh Atas Rp 7.000 Blok M-Bundaran HI Rp 8.000   Sisingamangaraja-Senayan Rp 3.000 Sisingamangaraja-Istora Rp 4.000 Sisingamangaraja-Bendungan Hilir Rp 5.000 Sisingamangaraja-Setiabudi Rp 6.000 Sisingamangaraja-Dukuh Atas Rp 7.000 Sisingamangaraja-Bundaran HI Rp 7.000   Senayan-Istora Rp 3.000 Senayan-Bendungan Hilir Rp 4.000 Senayan-Setiabudi Rp 4.000 Senayan-Dukuh Atas Rp 5.000 Senayan-Bundaran HI Rp 6.000   Istora-Bendungan Hilir Rp 3.000 Istora-Setiabudi Rp 3.000 Istora-Dukuh Atas Rp 4.000 Istora-Bundaran HI Rp 5.000   Bendungan Hilir-Setiabudi Rp 3.000 Bendungan Hilir-Dukuh Atas Rp 3.000 Bendungan Hilir-Bundaran HI Rp 4.000   Setiabudi-Dukuh Atas Rp 3.000 Setiabudi-Bundaran HI Rp 4.000   Dukuh Atas-Bundaran HI Rp 3.000. (FJR/BHR)

BERITA TERKAIT