test

News

Selasa, 26 November 2019 07:03 WIB

Pesawat Jatuh Timpa Rumah Warga di Kongo Timur Tewaskan 29 Orang

Editor: Ferro Maulana

Pesawat jatuh dan menimpa rumah warga di kota Goma, Kongo bagian timur. (Foto: Dok Net).

PMJ – Sebuah pesawat telah jatuh dan menimpa rumah warga di kota Goma, Kongo bagian timur, Minggu (24/11/2019 waktu setempat. Jatuhnya pesawat tersebut menewaskan sedikitnya 29 orang.

"Pada tahap ini, 29 jenazah telah ditemukan dari puing-puing," demikian pernyataan pemerintah regional Provinsi Kivu Utara.

Pesawat jatuh dan menimpa rumah warga di kota Goma, Kongo bagian timur. (Foto: Dok Net).

Korban tewas akibat kecelakaan tersebut merupakan penumpang dan awak, serta warga setempat yang tertimpa oleh puing-puing rumah akibat tertimpa pesawat.

Pesawat dengan jenis Dornier-228 itu diketahui merupakan miliki maskapai pribadi RD Kongo, Busy Bee yang sedang terbang mengarah ke Beni, sekitar 350 km utara dari Goma.

Pesawat jatuh dan menimpa rumah warga di kota Goma, Kongo bagian timur. (Foto: Dok Net).

Selain korban jiwa, kerusakan materiil merupakan pesawat tersebut, dan sedikitnya 2 rumah di kawasan distrik Mapendo, dimana sedang dilakukan evakuasi dan upaya pembersihan. (DEW/ FER)

BERITA TERKAIT