test

News

Kamis, 26 Desember 2019 13:04 WIB

Tercatat 10.817 Volume Kendaraan Telah Melintasi Tol Pekanbaru-Dumai Seksi 1

Editor: Ferro Maulana

Ilustrasi Jalan Tol (foto: PMJ/Fif)

PMJ - Dua hari pasca dibuka secara fungsional, jalan tol Pekanbaru-Dumai Seksi 1 Pekanbaru–Minas disambut dengan antusiasme masyarakat yang bagus.

Tercatat sampai dengan Rabu (25/12/2019), PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) mencatat sebanyak 10.817 volume kendaraan sudah melintasi Tol Pekanbaru-Dumai Seksi 1 Pekanbaru–Minas tersebut.

Setelah dibukanya Tol Pekanbaru-Dumai Seksi 1 secara fungsional pada Senin (23/12/2019) lalu, Gerbang Tol (GT) Pekanbaru telah dilalui 553 kendaraan masuk dan 528 kendaraan keluar pada hari yang sama.

Sementara, di hari kedua fungsionalnya, tercatat kenaikan volume kendaraan yang melintasi Tol Pekanbaru-Dumai Seksi 1 Pekanbaru – Minassecara signifikan.

“Pada Selasa (24/12/2019) lalu, sebanyak 2.573 kendaraan masuk ke jalan tol melalui GT Pekanbaru dan terdapat 2.047 kendaraan keluar,” terang J Aries Dewantoro selaku Executive Vice President Divisi Operasi dan Pemeliharaan Jalan Tol Hutama Karya, Kamis (26/12/2019).

Sekedar informasi, tren kenaikan ini berlanjut hingga hari raya Natal (25/12/2019) kemarin, yang mana volume kendaraan yang melintasi Tol Pekanbaru-Dumai Seksi 1 Pekanbaru-Minas meningkat menjadi 2.696 kendaraan masuk dan 2.420 kendaraan keluar tol melalui GT Pekanbaru.

Tol Pekanbaru-Dumai Seksi 1 Pekanbaru-Minas ini rencananya akan dibuka secara fungsional hingga tanggal 2 Januari 2020 pukul 08.00–16.00 WIB. Tol yang membentang sepanjang 9,5 km ini telah dilengkapi rambu-rambu lalu lintas dan marka jalan. (FER).

BERITA TERKAIT