test

News

Jumat, 31 Januari 2020 21:01 WIB

Polres Jaktim Adakan Santunan Kepada Anak Yatim

Editor: Ferro Maulana

Polres Metro Jakarta Timur menggelar kegiatan Santunan kepada Anak Yatim (Foto: Dok PMJ News)

PMJ - Kepolisian Resort Metro (Polrestro) Jakarta Timur menggelar kegiatan Santunan kepada Anak Yatim. Acara ini berlangsung di mesjid Janatulloh di lingkungan Mapolres Jaktim.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kapolres Jakarta Timur Kombes Pol Arie Ardian Rishadi. Ia didampingi Kasat Reskrim Herry Purnomo dan Kabag Ops Arip Setiawan. Hadir pula seluruh jajaran Polres Jaktim.

Berdasarkan pentauan, anak yatim yang hadir pada kegiatan ini sekitar 50 orang. Mereka merupakan anak-anak binaan Yayasan Ibnu Sina, yang terletak di Kampung Pulo, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur.

Hadir sebagai penceramah, Drs. HM Taufik menyebut dirinya mengapresiasi kegiatan sosial seperti ini. "Jangankan saya, Allah SWT pun senang dengan kegiatan santunan kepada Anak-Anak Yatim," jelasnya HM Taufik dalam ceramahnya, Jumat (31/01/2020).

Pada kesempatan yang sama, HM Taufik memanjatkan doa agar Kapolres Jakarta Timur dan jajaranya diberikan kemudahan dalam menjalankan tugasnya dan selalu diberikan kesehatan.

"Anak-anakku, ayo kita berdoa buat bapak Kapolres kita beserta jajarannya. Semoga beliau-beliau diberikan kemudahan dalam menjalankan tugasnya dan diberikan kesehatan yang paripurna," tanda HM Taufik.(Hdi)

BERITA TERKAIT