test

News

Sabtu, 26 September 2020 22:00 WIB

Viral Kerumunan di Kafe Bekasi, Polisi Turun Tangan

Editor: Hadi Ismanto

Video viral kerumunan orang tengah asyik berjoget di salah satu kafe di Kota Bekasi beredar luas di media sosial. (Foto: PMJ News/Tangkapan Layar Twitter)

PMJ - Sebuah video kerumunan orang tengah asyik berjoget di salah satu kafe di Kota Bekasi beredar luas dan menjadi viral di media sosial. Padahal saat ini masih dalam masa pandemi Covid-19.

Muda-mudi dalam video tersebut tampak menikmati hiburan musik yang disajikan di kafe yang disebut-sebut di wilayah Galaxy, Kota Bekasi. Mereka berkerumun tanpa menerapkan protokol kesehatan seperti menggunakan masker dan jaga jarak.

Terkait maraknya video ini, Kapolsek Bekasi Selatan Kompol Imam Syafii menegaskan pihaknya malam ini akan langsung memantau kegiatan warga yang berkerumun itu.

"Berdasarkan hasil kegiatan memang ada beberapa pengunjung yang tidak menerapkan protokol kesehatan, tapi tidak sampai membludak seperti di (video) itu, nanti malam dicek," jelas Imam saat dikonfirmasi, Sabtu (26/9/2020) petang.

Menurut Imam, pihaknya kerap melakukan operasi malam pasca Pemerintah Kota Bekasi kembali memberlakukan pembatasan jam malam. Namun, belum memberikan tindakan kepada tempat usaha dan tempat hiburan malam yang melanggar protokol kesehatan.

"Ya tiap malam kan kita keliling terus operasi penegakan disiplin protokol kesehatan, terutama wilayah Galaxy," tujasnya.(Hdi)

BERITA TERKAIT