test

Politik

Senin, 11 Februari 2019 15:15 WIB

Gokil, Kata Menkominfo: 70 Hoax Beredar Pada Bulan Ini

Editor: Redaksi

Menkominfo Rudiantara.
PMJ- Kabar mengejutkan terkait perkembangan penyebaran berita hoax alias bohong, muncul dari Menteri Komunikasi dan Informasi (Menkominfo) Rudiantara. Kata dia, pada bulan Januari 2019 ini terdapat 70 lebih hoax yang menyebar ke segala penjuru sosial media. Dilanjutkan olehnya, angka penyebaran 70 hoax bulan ini meningkat tajam ketimbang penyebaran hoax yang terjadi sebelum tahun 2019 selama 10 bulan yaitu 70 hoax. "Nah Januari ini 70 lebih (hoax beredar). Ini baru satu bulan. Ini perkiraannya meningkat dan memang beberapa hari kami melakukan penyisiran," ujar Rudiantara di Hotel Bidakara, Jakarta Pusat, Senin (11/2/2019). Rudiantara menegaskan, di website stophoax.id, masyarakat bisa mengakses langsung laporan hoax yang diverifikasi Kominfo. Ditegaskan Rudiantara, pemerintah minta dukungan dari masyarakat siapapun media untuk melaporkan kalau ada hoax kami lakukan verifikasi, validasi, dan akan kembalikan kepada teman-teman media. "Pada saat verifikasi dan validasi tidak semuanya ada di Kominfo. Contoh misalkan kasus apa, kasus yang berkaitan degan kesehatan makan makanan tertentu daun apa mempengaruhi mohon maaf misalkan reproduksinya seorang wanita. Itu nggak bisa kominfo harus tanyakan ke ahlinya ke Kementerian Kesehatan," ucapnya sekaligus menyarankan jangan menyebar berita yang belum dipastikan kebenarannya. (WS/02)

BERITA TERKAIT