test

News

Selasa, 27 Juni 2023 19:46 WIB

Kapolda Metro Minta Warga Lapor Jika Polres Tak Tangani Kasus Narkoba

Editor: Hadi Ismanto

Penulis: Fajar Ramadhan

Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Karyoto saat konferensi pers pemusnahan barang bukti narkoba. (Foto: PMJ News/Fajar)

PMJ NEWS - Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto mengajak masyarakat untuk turut aktif terlibat dalam melakukan pencegahan peredaran ataupun penyalahgunaan narkotika.

Karyoto juga meminta kepada masyarakat untuk melaporkan jika ada Polres di wilayah hukum Polda Metro Jaya yang tidak serius menangani kasus narkoba.

“Kami berterima kasih pada masyarakat yang telah banyak memberi informasi, misal polres x tidak serius menangani bos pengedar obat-obatan terlarang,” ujar Karyoto di Mapolda Metro Jaya, Selasa (27/6/2023).

Lebih lanjut, Karyoto mengaku dirinya mendapatkan informasi aduan perihal narkoba tersebut. Namun Karyoto tidak memaparkan Polres mana yang dimaksud.

Meski begitu, aduan yang diterima itu ia tangani dan tindak lanjut dengan serius untuk mengetahui apakah benar ataukah hoaks belaka. Sehingga jika memang benar dapat ditangani.

“Banyak masuk (informasi) ke saya dan kami forward ke Propam dan semoga bisa menjalani itu sesuai dengan fakta. Kalau itu bukan hoax ya harus ditindaklanjuti sesuai fakta,” tandasnya.

BERITA TERKAIT