test

Hukrim

Kamis, 13 Agustus 2020 17:42 WIB

Ini Identitas Korban dan Kronologi Penembakan di Kelapa Gading

Editor: Ferro Maulana

Polisi lakukan olah TKP penembakan Sudianto. (Foto: PMJ News)

PMJ - Polisi telah mengetahui identitas dari penemuan jenazah di Ruko Royal Gading Square, Kelapa Gading, Jakarta Utara. Korban diketahui berinisial S (51) dan merupakan bos dari sebuah perusahaan.

"Korban adalah pekerja swasta, pemilik perusahaan. Pengusaha untuk perusahaan di bidang pelayaran," terang Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus di Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (13/8/2020).

Kombes Yusri juga menjelaskan kronologi terjadinya penembakan. Saat itu korban tengah ke rumah yang berada tak jauh dari kantornya di Ruko Royal Square, Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus berikan keterangan. (Foto: PMJ News/Fjr)

"Sekitar 50 meter dari kantornya, tiba-tiba ada seseorang mengacungkan senjata api dari belakang dan menembaknya," ungkap Yusri.

Pelaku menembak korban sebanyak empat kali. Hal itu diketahui setelah saksi di sekitar lokasi dan jumlah selongsong peluru yang ditemukan di sekitar lokasi.

Usai menembak, pelaku segera kabur meninggalkan lokasi bersama seorang temannya yang sudah menunggu di sepeda motor, tak jauh dari lokasi penembakan.

Selain itu, pihak kepolisian kini tengah melakukan pengejaran terhadap pelaku penembakan tersebut. (Fjr/ Fer).

BERITA TERKAIT