test

Politik

Kamis, 13 Agustus 2020 15:00 WIB

Semua Peserta Sidang Tahunan MPR Wajib Jalani Tes Swab

Editor: Ferro Maulana

Sidang tahunan MPR. (Foto: PMJ/ Dok Net)

PMJ - Pelaksanaan Sidang Tahunan MPR yang akan digelar Jumat (14/8/2020) besok, digelar dengan mematuhi protokol kesehatan yang ketat. Mulai dari menjalani tes swab bagi seluruh peserta sidang, termasuk presiden dan pimpinan MPR/DPR RI sampai dengan pembatasan peserta yang dibagi secara langsung dan virtual.

Wakil Ketua DPR, Sufmi Dasco Ahmad menerangkan seluruh anggota DPR yang hadir besok wajib melakukan tes swab untuk menjaga keamanan semua pihak. Begitu juga pewarta yang meliput dan pihak keamanan yang melakukaan penjagaan.

“Seperti juga para rekan-rekan wartawan dan juga para tim pengamanan semua melakukan tes swab, mematuhi protokol Covid-19 yang akan diterapkan selama acara berlangsung,” tutur Dasco kepada wartawan, Kamis (13/8/2020).

Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad (Foto: PMJ/ Dok Net)

Lebih jauh, ia menjelaskan, orang yang masuk ke dalam ruang rapat paripurna dibatasi hanya sekitar 300 orang. Dan tidak semua pimpinan lembaga negara maupun kepala daerah yang diundang sebagaimana di tahun sebelumnya.

“Jadi, kita memang menerapkan protokol kesehatan Covid-19. Tetapi undangan secara virtual tetap dilakukan supaya tetap bisa mengikuti prosesi pidato kenegaraan dan pertanggungjawaban dan pidato dari ketua DPR,” ujar anggota Komisi I DPR tersebut.(Fer)

BERITA TERKAIT