test

News

Jumat, 10 Desember 2021 16:05 WIB

Tanggapan Istana Terkait Pelemparan Kertas kepada Presiden Jokowi

Editor: Ferro Maulana

Seorang kakek melempar kertas kepada Jokowi. (Foto: Istimewa/ Akun Channel YouTube)

PMJ NEWS -  Terkait kejadian tak terduga pelemparan kertas kepada Presiden Joko Widodo saat berkunjung ke Kabupaten Lumajang Selasa (7/12/2021), pihak Istana membenarkan.

Sebagai informasi, ramai beredar video  seorang kakek yang melempar gulungan kertas ke arah Jokowi.

“Ya benar itu,” terang Kasetpres Heru Budi Hartono kepada pewarta, di Jakarta, Jumat (10/12/2021).

Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono
Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono

Dalam video itu terlihat Presiden Jokowi sedang menyapa warga Lumajang pasca erupsi Gunung Semeru.

Saat itu Presiden Jokowi tetap dikawal secara ketat oleh Paspampres. Tetapi, di sisi kiri mobil Jokowi terlihat ada seorang kakek yang mengenakan peci dan kemeja panjang sambil memegang gulungan kertas.

Ketika mobil Jokowi sudah terlihat dekat, kakek tersebut langsung melempar gulungan kertas tersebut.

Kertas itu pun masuk ke mobil dan Jokowi terlihat memegang gulungan kertas tersebut.

Berkenaan isi kertas itu, menurut Heru, diirnya tidak mengetahuinya. Dirinya mengungkapkan, kertas tersebut disimpan Jokowi.

BERITA TERKAIT