logo-pmjnews.com

News

Jumat, 3 Desember 2021 14:50 WIB

Beri Arahan Kasatwil, Kapolri Fokus Pada Sejumlah Agenda Tahun 2022

Editor: Hadi Ismanto

Kapolri memberikan arahan pada Apel Kasatwil Polri TA 2021. (Foto: PMJ News).
Kapolri memberikan arahan pada Apel Kasatwil Polri TA 2021. (Foto: PMJ News).

PMJ NEWS - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memberikan pengarahan kepada jajarannya dalam kegiatan Apel Kepala Kesatuan Wilayah (Kasatwil) Polri Tahun Anggaran 2021 di Hotel The Apurva Kempinski, Nusa Dua, Jumat (3/12/2021).

Dalam arahannya, Sigit mengatakan Polri fokus pada sejumlah agenda internasional yang akan digelar di Indonesia tahun 2022. Selain itu, juga ada kegiatan nasional seperti persiapan tahapan Pemilu dan Pilkada 2024.

"Di tahun 2022, Indonesia akan menyelenggarakan berbagai agenda internasional seperti Presidensi G20 dan balap MotoGP Mandalika, serta tahapan Pemilu dan Pilkada 2024 yang dilaksanakan serentak," jelas Kapolri Listyo Sigit dalam arahannya, Jumat (3/12/2021).

Listyo mengungkapkan, kontestasi politik dalam suatu negara menjadi agenda rutin dalam proses demokrasi. Dalam hal ini, dia menekankan jangan sampai hal ini justru mengganggu keberagaman Indonesia.

"Kontestasi politik dalam sebuah negara merupakan keharusan dalam proses demokrasi, namun kontestasi ini harus dicermati dengan baik karena dampak polarisasi di masyarakat yang sangat berbahaya bagi keberagaman di Indonesia," tuturnya.

Menurut Sigit, perkembangan strategis ini membawa tantangan dan ancaman bagi Indonesia. Negara dan organisasi yang tidak mampu menyesuaikan perkembangan strategis akan tertinggal dari negara lain.

"Di sisi lain, keberhasilan beradaptasi terhadap lingkungan strategis ini akan membawa peluang lompatan kemajuan menjadikan Indonesia sebagai negara maju yang setara dengan negara lainnya," terangnya.

BERITA TERKAIT