test

Olahraga

Jumat, 27 Agustus 2021 22:00 WIB

Satu Grup dengan MU di Liga Champions, Villarreal Mengaku Senang

Editor: Ferro Maulana

Villarreal dan Manchester United. (Foto: Dok Net)

PMJ NEWS -  Tim Villarreal mengaku senang dengan hasil undian fase grup Liga Champions Eropa yang bakal kembali mempertemukan dengan Manchester United.

The Yellow Submarine pun sesumbar akan melanjutkan dominasinya atas The Red Devils.

Drawing fase grup Liga Champions musim 2021/2022 ini dipastikan akan kembali mempertontonkan pertandingan ulangan final Liga Europa musim kemarin antara Manchester United menghadapi Villarreal.

Bahkan, keduanya masuk dalam Gru F bersama Atalanta dan Young Boys.

Di Final Liga Eropa musim lalu, Villarreal sukses keluar sebagai juara dengan menaklukkan Setan Merah melalui babak adu penalti usai kedua tim bermain imbang 1-1.

Legenda Villarreal, Marcos Senna pun tak memungkiri pihaknya begitu senang melihat hasil undian fase grup Liga Champions kali ini.

Alasannya, Villarreal belum sekalipun mampu ditaklukkan oleh MU di kompetisi Eropa.

Hebatnya lagi, Villarreal tak pernah gagal melaju ke fase gugur jika berada satu grup dengan Manchester United di ajang Liga Champions

Bila merujuk merujuk pada catatan Opta, total Villarreal sudah berjumpa Setan Merah sebanyak lima kali di kompetisi Eropa. Rinciannya, empat laga yang berakhir imbang dan satu lainnya menang.

“Terdapat statistik lucu melawan MU. Kami telah memainkan mereka lima kali dan kami seri kelimanya, memenangkan pertandingan terakhir melalui adu penalti,” tutur Senna melansir situs UEFA.

“Dua kali kami bertemu mereka di babak fase grup, kami lolos, dan kami bahkan berhasil mencapai semifinal (tahun 2006),” tutur Senna.

“Ini akan menjadi kisah lain, dengan pemain baru di waktu yang baru. Semua orang bermimpi bermain di Old Trafford,” ungkapnya.

BERITA TERKAIT