test

News

Jumat, 30 Juli 2021 17:20 WIB

4 Hercules Milik TNI Siap Angkut Obat Covid-19 Impor China dan India

Editor: Fitriawan Ginting

Pesawat Hercules TNI. (Foto : PMJ/Doknet).

PMJ NEWS - Untuk membantu transportasi pengangkutan impor obat dan alat kesehatan Covid-19, Tentara Nasional Indonesia (TNI) menyiapkan 4 pesawat angkut Hercules. Ini disampaikan langsung oleh Asisten Operasi (Asops) Panglima TNI Mayjen Syafruddin saat rapat koordinasi dengan Kantor Staf Kepresidenan (KSP), Kamis (29/7/2021).

“Dari 28 pesawat angkut Hercules, kami akan siapkan 4 pesawat untuk mengambil obat-obatan dan alat kesehatan di India dan China. Saat ini kami sedang menunggu jadwal pengambilan. Kami harap bisa kami dapatkan jadwal lebih cepat, agar kami bisa bersiap,” kata Syafruddin dari siaran pers KSP, Jumat (30/7/2021).

Sekretaris Jenderal Kementerian Luar Negeri (Kemlu), Cecep Herawan menambahkan, dukungan kerjasama internasional secara umum dibagi atas beberapa bagian. Hal itu antara lain antarpemerintah, dari entitas di luar negeri, dan dari diaspora.

“Memang banyak barang yang dikirim langsung oleh negara maupun entitas ke Indonesia. Namun ada yang butuh dukungan transportasi untuk mengambil barang itu. Sebagai contoh ada beberapa di Singapura dan Cina yang harus kita ambil sendiri,” ungkapnya.

“Di tengah pandemi ini izin ekspor memang agak sulit. Kalau ada dari pihak perusahaan farmasi yang membutuhkan bantuan, silakan hubungi kami agar kami lakukan mediasi,” tandasnya.

BERITA TERKAIT