test

News

Selasa, 27 Juli 2021 14:35 WIB

Masyarakat Antusias Vaksinasi, Menkes: Tenang Stok Vaksin Covid-19 Aman

Editor: Fitriawan Ginting

Menkes Budi Gunadi Sadikin di lokasi vaksinasi Covid-19. (Foto ; PMJ/Dok Kemenkes).

PMJ NEWS - Masyarakat semakin antusias untuk melaksanakan vaksinasi Covid-19. Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin memberi informasi, bahwa stok vaksin Covid-19 aman dan tersedia di tiap provinsi serta Ibukota.

"Untuk vaksinasi, pada Juni 2021, kita sudah terima 70 juta dosis dan disuntikan 60 juta dosis. Kenapa tidak bisa lebih cepat? Karena jumlah vaksin segitu. Pada Juli, kita kedatangan hampir 30 juta dosis, Agustus 45 juta dosis," kata Budi Gunadi di Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (26/7/2021).

"Tapi angka ini setiap hari berubah. Saya memahami semua daerah semangat untuk vaksinasi. Kami akan berusaha memenuhi (ketersediaan vaksin Covid- 19). Kita sabar sedikit ya, masih ada stoknya di masing-masing provinsi dan ibu kota," sambungnya.

Ia mengungkapkan, pengiriman vaksin Covid-19 lebih banyak, khususnya ditujukan ke provinsi dengan kasus aktif virus tersebut yang masih tinggi.

"Kita memberikan prioritas vaksinasi ini berbasis risiko. Maksudnya, provinsi-provinsi yang kasus aktifnya tinggi akan kita berikan lebih banyak," ungkap Budi.

"Kasus tinggi, Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, dan Jawa Timur (Surabaya) dan Bali. Jadi, di provinsi-provinsi itu, otomatis akan mendapatkan prioritas," tutupnya.

BERITA TERKAIT