logo-pmjnews.com

News

Minggu, 30 Mei 2021 17:33 WIB

Vaksin Merah Putih Diperkirakan Bisa Dipakai Awal 2022

Editor: Hadi Ismanto

Vaksin Covid-19. (Foto: PMJ News/Dok Net).
Vaksin Covid-19. (Foto: PMJ News/Dok Net).

PMJ NEWS - Uji praklinik tahap pertama Vaksin Merah Putih yang digagas Universitas Airlangga (Unair) Surabaya menunjukan perkembangan positif. Vaksin karya anak bangsa ini diperkirakan bisa digunakan awal tahun 2022 mendatang.

"Terkait dengan titer antibodi trennya baik sekali, PA juga baik, dan saat ini pemeriksaan masih berlangsung," ujar Ketua Tim peneliti Vaksin Merah Putih Unair, Prof Dr Fedik Abdul Rantam drh dalam keterangannya, Minggu (30/5/2021).

"Di antaranya pemeriksaan immunotyping, ginjal, hematologi, toksisiti, dan pemeriksaan darah total. Hasil pemeriksaan itulah yang akan dijadikan dasar untuk melakukan uji praklinik fase 2," sambungnya.

Untuk itu, pihaknya bersama tim tengah menyiapkan uji praklinik fase 2. Salah satu yang dipersiapkan yakni hewan uji coba yang menggunakan hewan makaka.

"Dari situ kita bisa menentukan berapa efikasi, dosis, dan lain-lain untuk persiapan uji klinik fase 1 pada manusia," tambah Prof Fedik.

Dia menambahkan, sesuai rancangan yang sudah berjalan, pada Agustus mendatang akan dimulai uji klinik fase 1 pada manusia.

BERITA TERKAIT