test

Hukrim

Senin, 21 September 2020 10:30 WIB

Hari Ini, Bareskrim Polri Periksa 12 Saksi Kebakaran Kejagung

Editor: Fitriawan Ginting

Gedung Kejaksaan Agung usai terkabar. (Foto: PMJ News/Istimewa)

PMJ- Penyidikan kebakaran Gedung Kejadgung terus dilakukan oleh Bareskrim Polri. Hari ini, polisi menjadwalkan memeriksa 12 orang sebagai saksi. Orang-orang tersebut yang berada di titik api awal saat terjadinya kebakaran di gedung tersebut.

"Hari ini kita periksa 12 orang sebagai saksi ya. Ini bagian dari 131 orang yang pernah dimintai keterangan pada tahap penyelidikan awal," kata Dirtipidum Bareskrim Polri Brigjen Ferdy Sambo, Senin (21/9/2020).

Ditambahkan Ferdy, 12 orang yang menjadi saksi ini berada di Gedung Utama Kejagung ketika kebakaran terjadi. Baik yang dari luar Kejaksaan seperti tukang, maupun yang berasal dari dalam Kejaksaan Agung yakni pramubakti dan cleaning service.

"SPDP hari ini juga kita kirim ke Kejagung,"singkat Ferdy.

Diketahui, Kabareskrim Komjen Pol Listyo Sigit telah mengumumkan hasil penyelidikan. Ia mengatakan, sumber api bukan disebabkan adanya hubungan arus pendek listrik melainkan diduga karena open flame atau sering disebut menyalanya api secara terbuka dari kejadian kebakaran. (Gtg-03).

BERITA TERKAIT