test

Hukrim

Kamis, 24 September 2020 18:33 WIB

Satu Korban Tewas Dalam Kecelakaan Lalin di Tol Pluit

Editor: Ferro Maulana

Kecelakaan beruntun di Tol Kamal KM 23+600 yang mengarah ke Pluit, Jakarta Utara. (Foto: PMJ News)

PMJ - Kecelakaan lalu lintas terjadi di Tol Kamal KM 23+600 yang mengarah ke Pluit, Jakarta Utara. Dalam kecelakaan beruntun itu satu orang tewas di lokasi (TKP).

Kasat PJR Ditlantas Polda Metro Jaya Kompol Indra Waspada mengatakan saat itu kejadian bermula pada Rabu (23/9/2020) malam. Saat itu, satu mobil Ertiga melaju dari arah Bandara Soekarno-Hatta dengan kencang ke arah Jakarta.

Kecelakaan beruntun di Tol Kamal KM 23+600 yang mengarah ke Pluit, Jakarta Utara. (Foto: PMJ News)

"Kejadian bermula saat mobil Ertiga yang melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Bandara Soetta, lalu menabrak truk di depannya,” kata Indra dalam keterangannya kepada wartawan, Kamis (24/9/2020).

Setelah mengalami benturan keras, kedua mobil itu langsung terbalik. Saat itu petugas langsung menghampiri di lokasi dan mengevakuasi pengemudi Ertiga. Akan tetapi, saat dilakukan pengecekan pengemudi Ertiga itu sudah meninggal dunia.

Kecelakaan beruntun di Tol Kamal KM 23+600 yang mengarah ke Pluit, Jakarta Utara. (Foto: PMJ News).

"Korban saat itu dibawa ke Rumah Sakit Atma Jaya. Setelah di cek korban sudah meninggal dunia," ujarnya.

Dia juga mengatakan pihaknya saat ini masih melakukan pemeriksaan saksi guna mengetahui penyebab terjadinya kecelakaan maut tersebut. (Fjr/ Fer).

BERITA TERKAIT