Selasa, 23 Maret 2021 13:25 WIB
ETLE Diresmikan, Kapolda Metro: Siap-Siap Dapat Surat Cinta dari Ditlantas
Editor: Etty Kadriwaty
Penulis: Yeni Lestari
PMJ NEWS - Sejumlah kamera electronik traffic law enforcement (ETLE) yang akan memantau para pengguna lalu lintas di DKI Jakarta telah diresmikan.
Dalam hal ini, Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Fadil Imran menyambut baik agenda launching tersebut, karena sejalan dengan program 100 hari kerja Kapolri, Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
"Ini tentu kita sambut baik, karena program ini merupakan salah satu target baik dari program 100 hari kerja Kapolri yang sudah dilaunching," ungkap Fadil di Gedung Promoter Polda Metro Jaya, Selasa (23/3/2021).
Dengan peluncuran ETLE ini, Fadil menuturkan seluruh pengendara lebih berhati-hati agar tidak mendapatkan surat pelanggaran langsung dari Ditlantas Polda Metro Jaya.
"Kami imbau pada pengendara yang berisiko melakukan pelanggaran, agar berhenti karena saat ini semuanya akan dipantau dan ditindak melalui kamera ETLE," sambungnya.
"Terlebih bagi yang rutin melakukan sunmori atau night ride tanpa mematuhi aturan dan tak beretika, siap-siap saja akan mendapatkan surat cinta dari Ditlantas Polda Metro," tegas Fadil.