logo-pmjnews.com

News

Selasa, 16 Maret 2021 13:50 WIB

Kemenhub: Lebaran Tahun Ini Masyarakat Boleh Mudik

Editor: Etty Kadriwaty

Penulis: Yeni Lestari

menhub budi karya
menhub budi karya

PMJ NEWS - Meskipun pandemi Covid-19 belum usai, pemerintah melalui Kementerian Perhubungan (Kemenhub), menyatakan tidak akan membuat larangan kepada masyarakat untuk melakukan mudik pada Lebaran nanti.

Kendati demikian, akan ada mekanisme protokol kesehatan (prokes) secara ketat yang akan diluncurkan Kemenhub bersama dengan Gugus Tugas Covid-19.

“Terkait dengan agenda mudik pada lebaran 2021 nanti, pada prinsipnya pemerintah melalui Kemenhub tidak akan mengeluarkan larangan. Namun, kami akan melakukan koordinasi bersama tim Gugus Tugas Covid-19 untuk mengatur mekanisme mudik secara ketat. Misalnya dengan melakukan tracing pada mereka yang akan pergi mudik,” ungkap Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi dalam rapat kerja bersama Komisi V DPR RI, Selasa (16/3/2021).

Selain menegaskan akan membuat mekanisme prokes secara ketat untuk mengganti aturan larangan mudik, Budi juga telah melakukan pemetaan beberapa isu penting. Salah satunya, perihal lonjakan penumpang pada mudik lebaran nanti.

“Kami sudah melakukan pemetaan terhadap beberapa isu penting. Pastinya nanti akan terjadi lonjakan, sebab program vaksinasi yang dilakukan pemerintah ini sudah otomatis akan membuat masyarakat ingin bepergian khususnya mudik,” jelas Budi.

BERITA TERKAIT