test

News

Senin, 28 Desember 2020 11:10 WIB

Diduga Pecah Ban, Truk Pasir Oleng dan Terguling Timpa Pemotor

Editor: Hadi Ismanto

Kecelakaan melibatkan dump truk yang menyenggol sepeda motor. (Foto: PMJ News/Ilustrasi/Hadi)

PMJ NEWS - Truk pengangkut pasir mengalami kecelakaan di Jalan Raya Serpong, Pakualam, Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan. Insiden yang terjadi pada Minggu (27/12/2020) malam itu menyebabkan truk terguling dan menimpa pengendara sepeda motor tewas.

Kanit Laka Lantas Polres Kota Tangerang Selatan, Iptu Dhady mengatakan truk yang dikemudikan oleh H melaju dari arah Serpong, Tangerang Selatan, menuju Kota Tangerang. Diduga kendaraan oleng akibat ban pecah.

"Pengemudi menghindari kendaraan lain, kemudian dari sisi kiri setelah melewati kendaraan minibus yang berada di depannya, pengemudi tiba-tiba membanting stir ke kanan lalu pecah ban bagian kanan belakang," ungkap Dhady saat dikonfirmasi, Senin 28/12/2020).

Kemudian, kata Dhady, truk yang terguling ke sisi kiri setelah membentur pembatas jalan yang berada di kanan kendaraan. Sehingga menimpa sepeda motor.

"Di sisi kanan itu ada pengemudi sepeda motor (korban) yang tengah berhenti menunggu rambu selanjutnya. Yang mana, langsung tertimpa dan terjepit truk, hingga meninggal dunia," tuturnya.

Petugas di lokasi melakukan evakuasi dengan mengangkat dan mengembalikan lagi badan truk yang bermuatan pasir itu. Korban langsung dibawa ke RSUD Kabupaten Tangerang.

BERITA TERKAIT