test

News

Minggu, 17 Maret 2019 07:07 WIB

Lebih Mengenal Perbedaan Internet dan WWW

Editor: Redaksi

Dunia internet (Foto: Dok Net)
PMJ - Dunia internet saat ini sudah menjadi ‘makanan pokok’ bagi manusia. Bahkan hampir semua aktivitas keseharian dengan menggunakan internet. Menariknya, semua situs website tentunya menggunakan tiga huruf W ini untuk menjadi sebuah alamat situs. Untuk diketahui, internet lahir pada awal tahun 1983, ketika TCP / IP (seperangkat aturan yang mengatur koneksi sistem komputer ke internet), diimplementasikan untuk pertama kalinya. Internet diciptakan oleh organisasi Amerika bernama ARPANET. Kontributor project, Stephen J. Lukasik menerangkan, bahwa tujuan adanya internet yaitu untuk mengeksploitasi teknologi komputer baru untuk memenuhi kebutuhan komando militer dan kontrol terhadap ancaman nuklir. Dari penemuan TCP / IP, para ilmuwan dapat mengumpulkan internet modern yang kita gunakan saat ini. Walaupun mereka telah bereksperimen dengan itu dalam dekade sebelumnya, dengan Ratu menjadi salah satu orang pertama yang mengirim email melalui ARPANET pada tahun 1973, dan siswa di Imperial College London menguji layanan pada tahun 1976. Berikutnya, pada tahun 2003, 20 tahun setelah kelahiran internet, hampir setengah dari penduduk Inggris mempunyai akses internet. World Wide Web (WWW) Pada 1989, seorang insyinyur Tim Berners-Lee telah menanggapi proposal yang berjudul 'Manajemen Informasi'. Saat itu, ia membuat sebuah database besar berisi hypertext yang dinamai dengan Mesh untuk membantu rekannya bekerja di CERN, sebuah laboratorium fisika nuklir di Swis dalam mengumpulkan informasi di beberapa komputer. Bos Berners-Lee memberinya waktu untuk mengembangkan diagram alur yang sederhana menjadi model yang berfungsi, menulis bahasa HTML, aplikasi HTTP, dan WorldWideWeb.app (browser web pertama) dan editor halaman. Kemudian Pada 1991, server web eksternal mulai beroperasi. Ringkas cerita, Jim Clark dan Marc Andreessen mempopulerkan gagasan browsing web komersial dengan Netscape pada era 90-an. Dalam surat tahunannya tentang ulang tahun web, Berners-Lee mengungkapkan, optimisme tentang apa yang dapat dicapai dalam tiga puluh tahun ke depan. "Mengingat seberapa banyak web telah berubah dalam 30 tahun terakhir, hal itu akan menjadi kekalahan dan tidak imajinatif untuk menganggap bahwa web seperti yang kita tahu, tidak dapat diubah menjadi lebih baik dalam 30 tahun ke depan," ujarnya. Sekarang, terdapat hampir 2 miliar situs web. Situs web tersebut dimanfaatkan sebagai platform untuk bersosialisasi, berbelanja, bermain game atau menonton video online. (FER/ DBS).

BERITA TERKAIT