test

News

Kamis, 11 Juli 2019 11:58 WIB

Terharu! Seorang Warga Begitu Cinta dengan Polisi, Berikan Ratusan Helm SNI

Editor: Redaksi

Warga bernama Firmawan berikan ratusan helm SNI untuk tugas polisi. (Foto: PMJ News).
PMJ - Bentuk apresiasi masyarakat kepada Polri atas kinerjanya dalam mengayomi dan mengamankan warga, Firmawan salah satu pengusaha helm di bilangan Jakarta Utara memberikan 500 helm SNI kepada satuan Polres Metro Jakarta Utara, Kamis (11/7/2019) di lapangan Polres Jakarta Utara. Kombes Budhi Herdi Susianto, SH, SIK, Msi, menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh anggota Polri yang apel serta bertugas. [caption id="attachment_32441" align="alignnone" width="1200"] Warga bernama Firmawan berikan ratusan helm SNI untuk tugas polisi. (Foto: PMJ News).[/caption] “Kami berterima kasih kepada pak Firmawan yang telah memberikan  perhatian kepada kami. Ini adalah bentuk wujud  sinergiritas masyarakat kepada kami dan  apresiasinya kepada kam,” demikian kata Kapolres Jakut. “Mungkin  di luar sana masih lagi masyarakat  yang care dan peduli kami. Tapi tidak tahu caranya. Pemberian seperti ini bukan untuk pribadi tapi untuk institusi, khususnya pada anggota kita yang menggunakan kendaraan agar memakai helm standart SNI demi keselamatan dan ini menjadi barang investaris negara agar dijaga dan dirawat sebaik mungkin,” sambung Kapolres Jakut. [caption id="attachment_32442" align="alignnone" width="1200"] Warga bernama Firmawan berikan ratusan helm SNI untuk tugas polisi. (Foto: PMJ News).[/caption] Sementara itu, Firmawan mengatakan, bahwa profesi Polisi itu positif. Dan, sebagai warga hendaklah tidak takut kepada polisi , tapi harus saling  bersinergi tolong menolong. “Di kesempatan kali ini saya sebagai pengusaha pembuatan helm SNI memberikan helm SNI kepada anggota Polri demi keselamatan anggota dalam bertugas,” jelas Firmawan melanjutkan. “Semata-mata hanya bentuk apresiasi kami kepada pihak Kepolisian demi menjalankan tugasnya dalam mengayomi dan mengaman kan wilayah dari hal-hal yang tidak diinginkan. Karena tugas kepolisian sangat beresiko tinggi mungkin nanti akan kami memberikan kembali helm untuk membantu  keselamatan Polisi di Indonesia" ujar Firmawan menutup pembicaraan. (FER).

BERITA TERKAIT