test

News

Jumat, 23 Agustus 2019 14:38 WIB

Yes, Situasi di Papua dan Papua Barat Sudah Kondusif dan Aktivitas Normal

Editor: Redaksi

Kabag Penum Divisi Humas Polri, Kombes Pol Asep Adi Saputra. (Foto: Tribatanews)
PMJ- Pemerintah kini fokus untuk memulihkan situasi di sejumlah wilayah di Papua dan Papua Barat, pasca unjuk rasa beberapa hari lalu. Hal itu disampaikan Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Pol Asep Adi Saputra di Mabes Polri, kemarin. "Prioritas kita dari aparat keamanan, baik TNI dan Polri, adalah memulihkan situasi di sana," jelas Asep Adi Saputra. Hingga saat ini, menurut Asep Adi Saputra, situasi situasi keamanan di dua wilayah tersebut sudah membaik dan normal kembali. Situasi yang kondusif ini membuat aktivitas masyarakat berjalan normal seperti sebelumnya. "Kemarin anak-anak sekolah yang sebelumnya sempat diliburkan, hari ini sudah bisa bersekolah, kemudian sarana publik, juga (warga) sudah mulai beraktivitas kembali," tegasnya. Seluruh tokoh di Papua dan Papua Barat bersama dengan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah dan juga tokoh agama dan tokoh masyarakat serta tokoh adat sudah bertemu dan semuanya sepakat untuk tidak ada unjuk rasa lagi. (Gtg-03).

BERITA TERKAIT