test

News

Jumat, 23 Agustus 2019 21:00 WIB

Penampakan Mobil Baru Presiden Jokowi, Seperti Apa Ya Fitur Canggihnya?

Editor: Redaksi

Mobil baru Presiden Jokowi. (Foto: Dok Net)
PMJ – Presiden Joko Widodo akan mendapatkan mobil baru, Mercedes-Benz S600 Guard untuk digunakan dalam bertugas sebagai Kepala Negara. “Kementerian Sekretariat Negara RI memutuskan Mercedes Benz Indonesia untuk menyediakan dua unit mobil Mercedes Benz S600 Guard sebagai kendaraan kelas VVIP Kepresidenan," tulis siaran pers yang mengumumkan mobil dinas baru untuk sang Presiden. Sekedar informasi, Mercedes-Benz S600 Guard dirancang dengan jendela dan besi anti-peluru, sehingga cocok untuk digunakan seorang Presiden dalam bertugas. Mobil pengamanan ini juga dilengkapi alat-alat darurat. Seperti pemadam kebakaran hingga sistem rem otomatis yang menjaga dari kecelakaan. Lantai S600 juga dilapisi dengan pengaman antipeluru yang dirancang untuk melindungi VVIP dari ledakan bom yang tak diinginkan. S600 Guard ini juga sebelumnya pernah menjadi rival perusahaan mobil lainnya, seperti Toyota Crown yang juga ingin melayani presiden ke-7 Indonesia tersebut. Sebelumnya, mobil yang digunakan Presiden Joko Widodo seringkali terdapati mogok ketika kunjungan kerja, dan Mercedes juga telah mengatakan mobil lama Jokowi sulit untuk diperbaiki.  Mobil sebelumnya juga memang merupakan warisan dari Presiden Susilo Bambang Yudhoyono ‘SBY’ yang telah digunakan sejak tahun 2008 silam. (DEW/ FER)

BERITA TERKAIT