test

News

Jumat, 30 Agustus 2019 14:02 WIB

Ungkapan Jokowi Untuk Tanah Papua

Editor: Redaksi

Presiden RI Joko Widodo. (Foto : PMJ/setkab.go.id).
PMJ – Presiden RI Joko Widodo mengajak para tokoh adat, tokoh agama, dan juga kaum muda Papua untuk menciptakan suasana Papua yang damai. “Mari kita semuanya menjaga agar tanah Papua tetap menjadi sebuah wilayah yang damai, tanah yang damai,” kata Presiden Jokowi di alun-alun Purworejo, Jawa Tengah, seperti yang dikutip di website resmi Sekretariat Kabinet Republik Indonesia, Kamis (29/08/2019) malam. “Sekali lagi, mari kita jaga tanah Papua sebagai sebuah tanah yang damai,” sambung Jokowi. Jokowi mengatakan, akan menindak tegas terhadap siapapun yang melakukan tindakan anarkis dan juga rasialis. “Saya juga telah memerintahkan, sebetulnya tadi malam sudah perintahkan kepada Menko Polhukam pada saat rapat di Istana bersama Kapolri, Kepala BIN dan Panglima TNI untuk mengambil tindakan tegas terhadap siapapun yang melanggar hukum dan pelaku tindakan anarkis dan rasialis,” tegas Jokowi. Pada kesempatan tersebut, Jokowi juga mengungkapkan bahwa dalam waktu dekat dirinya akan melakukan pertemuan dengan para tokoh-tokoh Papua. “Akan dilakukan dalam waktu yang secepat-cepatnya, untuk bisa bertemu dengan para tokoh muda, tokoh adat, tokoh masyarakat, dan tokoh agama," papar Jokowi. Seperti diketahui, Kamis (29/08/2019) kemarin, telah berlangsung aksi unjuk rasa di Kota Jayapura. Dimana, massa aksi unjuk rasa tersebut melakukan pengrusakan di beberapa fasilitas umum. Massa aksi unjuk rasa juga sempat melakukan pembakaran, seperti di gedung dan pertokoan Abepura, Entrop, dan Jayapura. Salah satu yang dibakar oleh massa aksi, yakni kantor Telkomsel yang terletak di Jayapura. (Kik/Gtg-03).

BERITA TERKAIT