test

News

Jumat, 20 Desember 2019 17:50 WIB

Wapres: Intoleransi Bukan Hal Sepele

Editor: Ferro Maulana

Wakil Presiden RI KH. Maruf Amin (Foto: Setwapres)

PMJ - Menyoal masalah intoleransi, Wakil Presiden KH Ma'ruf Amin mengingatkan hal tersebut bukanlah ihwal sepele saat ini. Apabila dibiarkan, maka akan menjadi sumber dari radikalisme maupun terorisme.

Paparan tersebut disampaikan Wapres saat memberikan sambutan dalam Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional 2019 di Banjar Baru, Kalimatan Selatan, Jumat (20/12/2019).

"Intoleransi bukan hal yang sepele, yang jika dibiarkan akan menjadi sumber dari radikalisme dan bahkan dalam kasus yang sangat ekstrem dapat menjadi benih terorisme," ungkap Ma'ruf Amin.

Menurut Wapres, sikap intoleran belakangan ini marak muncul dalam masyarakat Indonesia. Mulai dari perbedaan agama, perbedaan etnis, perbedaan pendapat, hingga perbedaan politik.

Bahkan, lanjut dia, perbedaan itu terlihat semakin tajam dan berpotensi mengganggu stabilitas kehidupan masyarakat. Terpenting, sikap intoleransi dapat menggangu seluruh aspek kehidupan masyarakat.

"Indonesia sebagai negara yang majemuk, perbedaan adalah sebuah keniscayaan. Karena itu, adanya sikap intoleransi dapat menggangu seluruh aspek kehidupan masyarakat," tukasnya.(Hdi)

BERITA TERKAIT