test

News

Jumat, 3 Januari 2020 09:06 WIB

Jangan Badmood, Ini Aktivitas Menyenangkan Saat di Rumah

Editor: Ferro Maulana

Saat hujan kadang membosankan berada di rumah (Foto: Dok Net)

PMJ - Saat musim hujan seperti ini, apalagi jika dimana-mana banjir tentu akan lebih nyaman berada dirumah. Sayangnya, terlalu sering di rumah kadang juga bisa membuat kamu merasa bosan.

Eitss.. jangan baper dulu, masih ada kok kegiatan menyenangkan yang bikin kamu tidak bosan ketika sedang dirumah. Seperti dilansir laman weatherph, Jumat (3/1/2020), berikut sejumlah aktivitas agar kamu tak hanya berdiam diri.

1. Menonton film kesukaanmu

Nonton film favorit sambil ngemil memang paling enak (Foto: Dok Net)

Kegiatan menonton film kesukaan sambil berselimut di atas kasur memang paling pas saat cuaca di luar hujan. Belum lagi jika ditambah dengan camilan sebagai teman nonton.

2. Baca Buku

Baca buku bisa jadi pilihan menghilangkan penat (Foto: Dok Net)

Membaca buku bisa menjadi pilihan saat kamu berada di rumah ketika hujan. Tapi akan lebih asyik jika sebelum membaca menyeduh teh hangat. Ini bisa membuat kamu lebih nyaman.

3. Olahraga

Berolahraga bisa menjaga agar tubuh tetap sehat dan langsing (Foto: Dok Net)

Jika ingin kegiatan lebih aktif, kamu bisa mencoba berolahraga di dalam rumah. Kalian bisa memanfaatkan video-video gym atau yoga yang bisa kalian lakukan di dalam kamar.

4. Merawat diri

Sepertinya aktivitas merawat diri jadi pilihan menyenangkan (Foto: Dok Net)

Kegiatan yang satu ini banyak dilupakan, padahal sangat asyik dilakukan untuk menghilangkan rasa bosan. Merawat diri sendiri yang bisa dilakukan adalah masker wajah. Tak hanya untuk wanita, pria juga boleh koq melakukannya.

5. Buat kerajinan tangan

Membuat kerajinan tangan bisa juga menjadi pengusir suntuk saat dirumah (Foto: Dok Net)

Hujan menjadi waktu yang tepat untuk mencoba hal baru. Salah satunya membuat benda-benda DIY atau Do It by Yourself. Sebagai referensi, kamu bisa browsing di internet untuk menemukan kreasi dan ide-ide kreatif.(Hdi)

BERITA TERKAIT