test

News

Minggu, 15 Maret 2020 12:16 WIB

Soal Kantor BUMN Tutup Dua Pekan, Stafsus Menteri: Itu Hoax

Editor: Hadi Ismanto

Kantor Kementerian BUMN (Foto: bumn.go)

PMJ - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) membantah beredarnya kabar seluruh BUMN di DKI Jakarta ditutup selama dua pekan. Hal tersebut disampaikan Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga

Menurut dia, kabar tersebut adalah bohong belaka (hoaks). Mereka mengedit tampilan sebuah stasiun televisi swasta yang menayangkan Menteri BUMN Erick Thohir usai meninjau RS Pertamina Jaya di Cempaka Putih, Jakarta, Rabu (11/3) lalu.

Dalam editan tersebut, seolah-olah Menteri Erick yang didampingi Dirut Pertamedika IHC Fathema Djan Rachmat sedang berada di balai kota DKI Jakarta.

"Itu gambar hoaks, tidak benar BUMN di DKI Jakarta ditutup selama dua minggu. Itu nggak benar sama sekali, jadi tolong yang membuat hoaks menghentikan hoaks tersebut," ujar Arya melalui siaran persnya, Sabtu (14/3/2020).

Arya menyampaikan, sampai hari ini seluruh BUMN tetap beroperasi seperti biasa. Namun, Kementerian BUMN juga telah melakukan sejumlah langkah preventif dengan membatasi rapat-rapat dengan jumlah peserta yang banyak.

"Di samping itu waktu rapat juga dibatasi. Jadi banyak hal yang dibatasi, tapi secara umum BUMN tetap beraktivitas seperti biasa," tukasnya.(Hdi)

BERITA TERKAIT