test

News

Selasa, 5 Mei 2020 20:00 WIB

PAN Targetkan Tiga Besar di Pemilu 2024

Editor: Hadi Ismanto

Hatta Rajasa (Foto: Istagram)

PMJ - Sejumlah agenda dibahas dalam rapat kerja nasional (Rakernas) Partai Amanat Nasional (PAN), Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, acara ini berlangsung secara virtual. Inisiatif ini dalam rangka mematuhi social distancing selama pandemi corona.

Dalam rakernas tersebut, Ketua Majelis Penasihat Partai (MPP) Hatta Rajasa menargetkan Partai Amanat Nasional masuk tiga besar dalam pemilihan umum (Pemilu) 2024.

"Dituntun oleh AD/ART insya Allah kita akan meningkatkan kinerja partai kita, di 2024 menjadi partai berkinerja baik dengan tiga besar," jelas Hatta pada saat rakernas, Selasa (5/5/2020).

Hatta juga meminta PAN harus beradaptasi dengan situasi dan perkembangan yang tengah terjadi di dunia saat ini. Kendati begitu, jangan sampai mengubah jati diri partai yang demokratis dan mengupayakan kesejahteraan untuk rakyat.

"Jadikan partai kita ini partai yang modern, dengan tata kelola yang baik, dengan menerapkan knowledge management, partai yang inklusif, yang lebih demokratis, dan egaliter, dengan sistem pengkaderan yang tangguh," tandasnya.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan atau Zulhas mengkritisi kebijakan kesehatan dan ekonomi yang dilakukan oleh pemerintah. Menurut dia, pemerintah harus mengutamakan kebijakan kesehatan saat pandemi virus corona ini.

"Kebijakan kesehatan harus menjadi panglima dalam penanganan pandemi Covid-19. Karena jika kita gagal menghentikan penyebaran virus dan atau merawat pasien, wabah akan membesar dan kematian niscaya meningkat," tukas Zulhas.(Hdi)

BERITA TERKAIT