test

News

Minggu, 14 Juni 2020 07:07 WIB

Sambut Hari Bhayangkara, Polres Pelabuhan Gelar Baksos di Yayasan Yatim Piatu

Editor: Ferro Maulana

Polres Pelabuhan Tanjung Priok melaksanakan kegiatan emphaty building dan social bonding. (Foto: PMJ News).

PMJ - Dalam memperingati Hari Bhayangkara ke-74, anggota Polres Pelabuhan Tanjung Priok melaksanakan kegiatan emphaty building dan social bonding (membangun empati dan ikatan sosial).

Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok, AKBP Kurniawan Tandi Rongre, SIK, MSi, menerangkan bahwa baksos kali ini dengan membagikan 50 paket sembako serta dua karung beras 40 kg kepada anak yatim piatu.

Polres Pelabuhan Tanjung Priok melaksanakan kegiatan emphaty building dan social bonding. (Foto: PMJ News).

"Kegiatan digelar di Yayasan Yatim Piatu Safinatul Iman di Rusunawa Koja Blok 1 lantai dasar Koja," tuturnya saat dikonfirmasi.

Penyerahan paket sembako ini merupakan bentuk wujud dukungan Polres Pelabuhan atas gerakan bhakti sosial "Polri Peduli Covid-19".

Adapun paket sembako yang dibagikan selain beras yaitu, mie instan, tepung terigu, macaroni pasta, dan lain-lain. (FER).

BERITA TERKAIT